Uncategorized

Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Peluncuran Pemilihan Bupati Baru

29
×

Ribuan Masyarakat Antusias Saksikan Peluncuran Pemilihan Bupati Baru

Sebarkan artikel ini

Tanggamus – Ribuan masyarakat dari berbagai kecamatan saksikan peluncuran pemilihan Bupati dan wakil Bupati kabupaten Tanggamus tahun 2024 bertempat di lapangan tangsi kecamatan talang.

Kegitan yang di selenggarakan oleh Komisi pemilihan umum ( KPU ) Kabupaten Tanggamus juga di meriahkan oleh artis ibukota Hapyasmara dan grup band lokal, kipas tua. Senin ( 27/5/24).

Ketua KPU Tanggamus Angga Lazuardi menjelaskan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah ikut mensukseskan dan ikut mendukung penyelenggaraan pemilu 2024 yang kita laksanakan pada 14 Februari lalu. Karena keberhasilan Pemilu itu bukanlah keberhasilan KPU semata tetapi keberhasilan kita bersama.
Kegiatan peluncuran hari ini adalah kegiatan peluncuran untuk pelaksanaan Pilkada yang akan kita laksanakan nanti di tanggal 27 November 2024 mendatang, jelasnya.

Kami sangat berharap dukungan dari semua pihak Karena tanpa dukungan baik itu pemerintah daerah aparat keamanan TNI/ POLRI, tokoh agama, tokoh masyarakat Insan pers, serta semua pihak untuk dapat mendukung suksesnya pelaksanaan Pilkada, untuk itu, kami berharap kita tetap menjalin kerjasama serta keterlibatan masyarakat untuk partisipasinya agar Pilkada 2024 terlaksana dengan baik.
selain melaksanakan pemilihan bupati dan wakil bupati tentu nanti juga dilaksanakan yaitu pemilihan gubernur dan wakil gubernur, KPU Kabupaten Tanggamus akan semaksimal mungkin dan mengoptimalkan kerja-kerja KPU untuk mensukseskan kegiatan tersebut terangnya.

Berdasarkan peraturan Komisi Pemilihan Umum nomor 2 tahun 2024 tentang tahapan jadwal pemilihan gubernur dan wakil gubernur bupati dan wakil bupati serta walikota dan walikota telah ditetapkan pemungutan suara serentak nasional untuk pemilihan Gubernur wakil gubernur bupati dan wakil bupati walikota dan wakil walikota yaitu pada Rabu 27 November nanti.

Tahapan persiapan dengan perencanaan program dan anggaran sudah dilaksanakan. Untuk Kabupaten Tanggamus bulan agustus dimulai dengan tahapan pencalonan dan ikuti dengan tahapan pelaksanaan kampanye di bulan September, dan puncak dari pelaksanaan tahapan ini yaitu pada 27 November mendatang tandasnya.

Sementara PJ Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan ini merupakan sarana perwujudan kedaulatan rakyat yang demokratis untuk mencapai tujuan pembangunan daerah.

pemerintah daerah bertugas melaksanakan penyelenggaraan pemilihan secara langsung umum bebas rahasia dan jujur dalam momen yang penting ini saya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan tahapan pemilihan bupati dan wakil bupati Tanggamus tahun 2024 dengan cara berperang aktif dalam mensosialisasikan Pilkada serentak ini.
Dan yang lebih penting adalah menggunakan hak pilihnya pada pelaksanaan pencoblosan bulan November 2024 mandatang, salah satu indikator kesuksesan pelaksanaan pemilu adalah tingkat partisipasi masyarakat sebagai pemilih.

Pada saat pemilihan nanti yang akan menjadi legitimasi bagi pemimpin negara kita nantinya, selain itu pendidikan politik melalui sosialisasi kepada masyarakat sangat penting sehingga masyarakat ikut peran serta dan dukungan semua pihak mutlak untuk kesuksesan suatu agenda nasional dan agenda daerah maka untuk mewujudkan hal tersebut agar situasi keamanan dan ketertiban selalu dalam aman dan kondusif.

“Mari kita jaga stabilitas keamanan dan ketertiban sehingga penyelenggaraan Pilkada dapat berlangsung dengan lancar aman damai dan sukses selanjutnya yang perlu saya sampaikan adalah bahwa pembiayaan pelaksanaan pemilihan bupati dan wakil bupati Tanggamus bersumber dari APBD kabupaten Tanggamus berkenaan dengan hal tersebut kami berpesan agar anggaran Pilkada ini digunakan sesuai ketentuan sebagaimana mestinya demi suksesnya penyelenggaraan pemilu bupati dan wakil bupati Tanggamus tahun 2024,”pungkasnya. (Chandra)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *