BeritaOlahraga

Jesus Casas Tuding Wasit jadi Biang Keladi Kekalahan Irak

12
×

Jesus Casas Tuding Wasit jadi Biang Keladi Kekalahan Irak

Sebarkan artikel ini
Aymen Hussein saat merayakan selebrasi golnya ke gawang Yordania.

WARTAVIRAL.ID – Pelatih Irak, Jesus Casas, menilai kartu merah Aymen Hussein akibat selebrasi jadi biang keladi kekalahan Irak dari Yordania.

Jesus Casas, mengakui bahwa kartu merah Ayman Hussein mengubah jalannya laga. Ia mengecam turut keputusan wasit yang menurutnya berlebihan memberikan kartu akibat pemain selebrasi.

Pria asal Spanyol ini juga menilai wasit tak adil karena pemain Yordania tak mendapat kartu meski melakukan hal serupa.

“Kartu merah mengubah jalannya pertandingan. Di turnamen besar mana pun, pemain selalu merayakan golnya. Wasit tidak bisa memberikan kartu merah untuk ini,” ujar Casas dikutip dari Dailystar.

“Kami semua melihat Yordania melakukan selebrasi dengan cara yang sama dan tidak ada kartu yang diberikan. Waktu kartu merah menghalangi kami untuk melakukan pergantian pemain bertahan karena kami telah melakukan perubahan,” jelasnya. (*)

Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *